Pada settingan default, aplikasi WhatsApp akan langsung men-download atau save semua pesan gambar (image), suara (sound), dan video baik yang kita terima pada obrolan (chat) pribadi atau yang kita share pada group. Semua jenis file yang kita terima dari WhatsApp tersebut akan langsung tersimpan di dalam memori HP kita.
Bagi sebagian pengguna (user)
mungkin hal tersebut bisa memudahkan mereka, namun bagi sebagian lagi
bisa jadi sangat mengganggu. Apalagi jika user tersebut mengikuti banyak
grup obrolan yang sering berbagi gambar dan video, mereka harus secara
berkala menghapus gambar dan video tersebut dari smartphone.. tentu
sangat merepotkan. Belum lagi jika gambar atau video yang dibagikan
tidak layak untuk dikonsumsi umum atau anak-anak.
Bagaimana Cara Melakukan Pengaturan Fitur Auto Download Pada WhatsApp?
Untuk melakukan pengaturan fitur auto-download pada WhatsApp, anda bisa langsung menuju ke WhatsApp > Tombol Menu > Settings > Data Usage. Atau untuk lebih jelasnya bisa anda bisa mengikuti langkah-langkahnya dibawah ini.
# Menu. Setelah membuka aplikasi Whatsapp, temukan tombol menu yang berupa 3 titik di pojok kanan atas.
# Settings. Pilih opsi Settings
# Data Usage. Pilih opsi Data Usage untuk mengatur file apa saja yang boleh dan tidak boleh di download.
# Media Auto Download. Disini ada 3 opsi yang harus anda setting semuanya satu-persatu. Diantaranya adalah When Using Mobile Data, When Connection On Wi-fi, dan When Roaming.
Disana anda akan diberi pilihan jenis file apa saja yang akan
didownload otomatis bila anda sedang menggunakan masing-masing koneksi.
Atau jika anda ingin menonaktifkan seluruh fitur download otomatis,
cukup hilangkan (kosongkan) semua tanda pada pilihan jenis file seperti
pada gambar sehingga keterangan pada masing-masing koneksi menjadi No Media.
Demikian artikel Cara Mudah Nonaktifkan Fitur Auto-Download WhatsApp. Semoga artikel ini bermanfaat.